Dasar-dasar Bahasa C#

C# (C-Sharp) adalah bahasa pemrograman untuk Windows Mobile. Sintaksnya sangat mirip dengan C++ dan Java. Microsoft pengembangnya, mengadopsi beberapa fitur Java untuk menyederhanakan arsitektur C# sembari menjaga desain tetap mirip dengan C++. C# juga memiliki komunitas yang cukup besar dan aktif.

💢 Struktur program C# yang paling dasar, terdiri dari tiga bagian:

Contoh program C# paling sederhana 
 

1. Bagian Deklarasi Pustaka

Ini adalah bagian paling atas dari program C#. Pada bagian ini, kita menuliskan pustaka (library) yang dibutuhkan dalam program.

Pustaka berisi sekumpulan fungsi, method, class, objek, konstanta, dan variabel yang bisa kita gunakan ulang di dalam program.

Pada contoh di atas, kita menggunakan pustaka System
Pustaka ini kita butuhkan untuk menggunakan class Console dan method WriteLine()

2. Bagian Class

Bahasa pemrograman C# adalah bahasa pemrograman yang menggunakan paradigma OOP (Object Oriented Programming) atau pemrograman berorientasikan objek.

Setiap kita membuat program C#, kita harus membungkus fungsi dan variabel di dalam class.

“Class adalah sebuah rancangan atau blue print dari objek.”

3. Bagian Fungsi

Pada bagian ini, kita bisa menuliskan fungsi-fungsi dari program.

Fungsi yang harus ada di dalam setiap program adalah fungsi Main().

Kalau tidak ada fungsi ini, program tidak akan bisa dijalankan. Karena fungsi Main() merupakan fungsi utama yang akan dieksekusi pertama kali.

Oleh sebab itu, kita biasanya akan banyak menulis kode program di dalam fungsi Main().

Penulisan Statement dan Ekspresi

Penulisan statemen dan ekspresi dalam C# harus diakhiri dengan titik koma (;).

Penulisan Blok Kode

Blok kode di dalam C# dibungkus menggunakan kurung kurawal { ... }.

Penulisan Komentar

Komentar adalah teks yang tidak akan dieksekusi. Biasanya digunakan untuk menuliskan keterangan dan menon-aktifkan sebuah kode.

Komentar dalam C# ditulis dengan garis miring ganda dan garis miring bintang.

 
Referensi

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

POST ADS1

POST ADS 2